Senin, 19 September 2022

Meningkatkan Pendidikan Dan Masa Depan Anak-Anak Di Papua, Satgas Yonif 126/KC Jadi Tenaga Pendidik Di Perbatasan Papua

(Keerom)Personel Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 126/KC Pos Yabanda, perkuat tenaga pendidik di perbatasan Papua dengan mengajar di Sekolah SD Yabanda, Kab. Keerom. Demikian disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif 126/Kala Cakti, Letkol Inf Dwi Widodo, S.H., M.Han. dalam rilis tertulisnya di Distrik Senggi, Papua, Senin (19/09/2022).

Dansatgas mengatakan bahwa kurangnya tenaga pendidik di wilayah perbatasan khususnya Papua, menjadi salah satu perhatian kami dalam meningkatkan pendidikan. “Selaku Satgas, kami mensupport program pemerintah di bidang pendidikan yaitu membangun Indonesia dari pinggiran dengan memperkuat daerah-daerah dan desa dalam peningkatan kualitas pendidikan,” ujarnya.

“Melihat hal tersebut, Satgas Yonif 126/KC bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kab. Keerom dan sekolah setempat siap menyediakan personel Satgas sebagai tenaga pendidik di wilayah perbatasan,” tambah Dansatgas.

Stevanus (10) salah satu murid mengungkapkan rasa senang kepada Bapak TNI Satgas Yonif 126/KC yang sudah mau mengajari kami dan memberikan buku kepada kami. “Terima kasih dengan adanya kehadiran Bapak Satgas TNI, anak-anak semakin bersemangat mengikuti pelajaran karena cara Bapak TNI mengajar sangat unik dan menarik,” pungkasnya. (Pen Satgas Pamtas Yonif 126/KC)

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.