Senin, 24 April 2023

Dandim 0801/Pacitan Pimpin Apel Kembali Cuti Dan Pemberangkatan Cuti Gel.Kedua



Pacitan - Pagi ini, Komandan Kodim 0801/Pacitan Letkol Inf Roliyanto S.I.P.,M.I.P, pimpin apel pengecekan personil dalam rangka pemberangkatan cuti hari raya Idul Fitri 1444 H untuk gelombang kedua dan kembali cuti gelombang pertama, bertempat di halaman Makodim 0801/Pacitan Jl. Letjen Suprapto No. 42 Pacitan, Senin (24/04/2023).

Pada pelaksanaan cuti lebaran Idul Fitri gelombang pertama seluruh personel kembali dalam keadaan tertib dan aman. Begitu juga nanti pada saat cuti gelombang kedua diharapkan seluruh personil dapat menepati waktu tanpa ada permasalahan.

Pada saat memimpin pelaksanaan apel, Komandan Kodim 0801/Pacitan mengucapkan terimakasih dimana pada saat pelaksanaan cuti lebaran gelombang pertama berjalan aman dan kembali tepat waktu.

"Saya ucapkan terimakasih sudah menepati waktu kembali cuti gelombang pertama. Harapannya selama pelaksanaan cuti kemarin dapat memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya untuk bertemu dan bersilaturahmi dengan keluarga. Setelah ini silahkan menyesuaikan untuk melaksanakan dinas seperti biasa sesuai tugas dan tanggung jawabnya masing-masing", kata Dandim saat memberikan pengarahannya.
 
Kemudian, orang nomor satu di jajaran Kodim 0801/Pacitan tersebut menekankan kepada seluruh personil yang akan melaksanakan cuti lebaran gelombang kedua untuk selalu mengutamakan faktor keamanan dan agar tidak membuat pelanggaran sekecil apapun, sehingga merusak nama baik satuan. 

"Cuti hari raya Idul Fitri ini merupakan kegiatan dinas, sehingga harus dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab. Sebelum melakukan perjalanan jauh pastikan kendaraan dalam keadaan baik. Hati-hati selama dalam perjalanan serta lengkapi surat-surat kendaraan untuk menghindari hal-hal yang tidak di kehendaki selama berkendara di jalan raya", tegas Dandim.

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.