Sabtu, 22 April 2023

Sambut Idul Fitri, Dandim 0806/Trenggalek Bersama Forkopimda Tabuh Bedug Gema Takbir di Masjid Agung Baitturahman Trenggalek



Trenggalek – Komandan Kodim 0806/Trenggalek Letkol Kav Peddy Adi Prasetyo, S. Sos, bersama Forkopimda Trenggalek menabuh bedug dan bertakbir mengumandangkan kebesaran Allah menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H / 2023 M di serambi Masjid Agung Baitturahman Trenggalek, Jl. Sunan Kalijogo No.7, kelurahan Ngantru, Kecamatan Trenggalek, Kabupaten Trenggalek, Jumat (21/04/2023) malam.

Menandai malam takbiran, Dandim 0806/Trenggalek bersama Forkopimda menabuh bedug yang diiringi dengan kumandang takbir. Tabuh bedug dan kumandang takbir dilakukan secara bergantian oleh segenap jajaran Forkopimda atau yang mewakili dan juga oleh beberapa pejabat di lingkup Pemkab Trenggalek.

Saat dikonfirmasi Dandim 0806/Trenggalek mengatakan, Hari Raya Idul Fitri merupakan hari besar umat muslim di seluruh dunia dan malam takbiran ini merupakan perwujudan rasa syukur umat muslim Trenggalek sebagai perayaan hari kemenangan umat muslim.

“Selamat menyambut hari raya Idul Fitri 1444 H. Alhamdulilah dalam menjalankan ibadah puasa selama satu bulan, kita bisa menjalankannya dengan akhlak yang baik, mudah-mudahan ini meresap dalam kalbu sebagaimana sebulan penuh kita menjalankan ibadah puasa,” ucap Dandim.

“Mari kita sambut hari raya Idul Fitri 1444 H ini dengan gembira, meneguhkan persatuan dan meningkatkan tekad untuk semakin baik dalam membangun wilayah Kabupaten Trenggalek,” tandas Dandim.

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.