Sabtu, 24 Juni 2023

PT Jasa Raharja Perwakilan Sukabumi Lakukan Sosialisasi Safety Campaign Kepada AO PT PNM Regional Sukabumi




Bandung - Sosialisasi Safety Campaign ini dibagi menjadi Tiga Kelas dengan Nara Sumber 
dari PT Jasa Raharja Sukabumi diwakili oleh Kepala Jasa Raharja Perwakilan Sukabumi 
Rulo Ulih Toto Surbakti, Penanggung Jawab Bidang Pelayanan, Dentino dan LBJR Risma Nurjanah pada tanggal 22 Juni 2023. 

"Peserta AO PT PNM sangat antusias mengikuti sosialisasi keselamatan lalu lintas dan 
sangat interaktif. Mereka berkomitmen untuk tertib berlalu lintas, menggunakan Helm SNI 
serta lebih berhati-hati lagi pada saat berkendara. 

Peserta yang semuanya perempuan dan rata-rata usia 20 sd 22 Tahun ini setiap hari menggunakan Kendaraan Bermotor dalam bekerja. 

Sehingga sosialisasi ini sangat bermanfaat bagi mereka" ujar Rulo. Di kesempatan yang sama PT Jasa Raharja Perwakilan Sukabumi juga memperkenalkan 
Product Asuransi 
Kecelakaan Diri dari PT
Jasaraharja Putera sebagai solusi alternatif perlindungan 
Kecelakaan Diri. 

Pihak PNM Pusat dan Cabang Sukabumi mengungkapkan, terima kasih atas telah diberikan 
edukasi mengenai kampanye keselamatan dalam berkendara dari PT. Jasa Raharja Perwakilan Sukabumi dimana memberikan informasi yang sebelumnya tidak paham menjadi mengetahui dan menyampaikan bahwa kendaraan operasional di pastikan sudah membayar 
PKB (Pajak Kendaraan Bermotor) dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan 
(SWDKLLJ) dan tidak adanya keterlambatan maupun Tunggakan. Diharapkan dengan Sosialisasi tersebut dapat memberikan Kontribusi untuk kedua belah pihak dan menjalin tali 
Kerjasama dalam pencegahan laka lantas. 

PT Jasa Raharja sebagai Member of Indonesia Financial Group (IFG) senantiasa berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik, mudah, cepat dan tepat sebagai 
wujudNegara hadir bagi korban kecelakaan alat angkutan umum dan lalu lintas jalan. 

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.