Bandung – Pada hari Senin, Tanggal 18 September 2023 Kepala Jasa Raharja Perwakilan Indramayu, Donny Irvanny didampingi Penanggung Jawab Bidang Pelayanan, Irfansyah menghadiri giat "Coaching Clinic & Safety Riding" yang diselenggarakan oleh Polres Indramayu. Acara yang dilaksanakan di Sport Center Indramayu ini merupakan rangkaian kegiatan Operasi Zebra Lodaya 2023 dalm rangka Cipta Kondisi Kamseltibcarlantas Yang Kondusif Menuju Pemilu Damai 2024.
Giat kali ini dihadiri oleh Kasatlantas Polres Indramayu AKP Bagus Yudo Setyawan beserta jajaran, Kepala P3DW Indramayu I, Adang Surahmin beserta instansi terkait lainnya.
Giat ini diikuti oleh pengemudi ojek online dan ojek pangkalan (non-online). Tujuan utama dari kegiatan ini adalah edukasi bagaimana cara berkendara yang baik dan benar, selain itu juga pentingnya keselamatan dalam berkendara. Diharapkan dapat mengurangi angka kecelakaan dan fatalitas korban kecelakan di wilayah Kabupaten Indramayu.
Setelah selesai acara Coaching Clinic & Safety Riding, Donny Irvanny didampingi Petugas Samsat Outlet Jatibarang, Bagus Priyo Amboro bersama dengan Adang Surahmin menghadiri Pos Pol (Podcast Polantas) di Polres Indramayu dengan pembahasan terkait Pembebasan Bea Balik Nama dan Diskon Pajak Kendaraan yang diperpanjang s.d. 23 Desember 2023. Lebih lengkapnya cek Channel YouTube Satlantas Polres Indramayu.
PT Jasa Raharja sebagai Member of Indonesia Financial Group (IFG) senantiasa berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik, mudah, cepat dan tepat sebagai wujud Negara hadir bagi korban kecelakaan alat angkutan umum dan lalu lintas jalan.