Minggu, 05 November 2023

Polsek Bekasi Utara Unit Intelkam Pengamanan Kegiatan Turnamen Futsal Nasa Cup Season 10 di SMK Taruna Bangsa



BEKASI - Polsek Bekasi Utara Unit Intelkam melaksanakan kegiatan pengamanan Kegiatan Turnamen Futsal Nasa Cup Season 10 hari Ke - 2 di SMK Taruna Bangsa Jl. Lingkar Utara Kel. Perwira Kec. Bekasi Utara Kota Bekasi, Senin (6/11/2023).

Unit Intelkam Polsek Bekasi Utara dengan anggota Aipda Cucu Hidayat bergabung dengan panitia melaksanakan monitoring pengamanan Turnamen Futsal Nasa Cup Season 10 hari Ke - 2.

Kapolsek Bekasi Utara Kompol Yuliati melalui menyampaikan turnamen ini merupakan program OSIS dan kegiatan rutin tahunan yang diikuti lebih kurang 60 Sekolah dari Tingkat SD, SMP dan SMA/ SMK dari Wilayah Kota Bekasi, Kabupaten Bekasi dan Jakarta dengan sebagai tuan rumah untuk Turnamen Nasa Cup Season 10 adalah  SMK Taruna Bangsa Perwira Bekasi Utara.

Adapun jadwal Pertandingan Nasa Cup Season 10 pada hari Minggu tanggal 05 November 2023 ada sebanyak 19 laga yang akan bertanding dari pukul 07.30 wib sampai sore pukul 16.00 wib.

"Kegiatan Turnamen Futsal Nasa Cup Season 10 di SMK Taruna Bangsa akan dilaksanakan dari mulai tanggal 04 - 18 November 2023 dan dilaksanakan dalam rangka Sosialisasi Keberadaan SMK Taruna Bangsa, Polsek Bekasi Utara akan melakukan pengamanan selama berlangsungnya turnamen," imbuhnya.

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.