Selasa, 26 Desember 2023

Tekankan Selalu Berhati-Hati, Babinsa Koramil 0801/12 Pringkuku Bantu Pengamanan di Pantai Watukarung


Pacitan - Masih dalam suasana libur Natura 2023, sejumlah tempat wisata yang ada di Kabupaten Pacitan masih dipadati para wisatawan, baik lokal maupun yang datang dari luar Kota.

Kali ini, anggota Koramil 0801/12 Pringkuku Kodim 0801/Pacitan bersama Polsek Pringkuku dibantu tenaga kesehatan, melaksanakan pemantauan dan pengamanan tempat wisata pantai Watu Karung yang berada di Kec. Pringkuku, Kab. Pacitan, Selasa (26/12/2023). 

Personil gabungan tersebut disiagakan melalui Operasi Lilin Semeru di lokasi tempat wisata, guna memberi rasa aman dan nyaman kepada para pengunjung, agar momen liburan terasa indah dan berkesan. 

Dalam keterangannya di lokasi, Serda Purnomo anggota Koramil 0801/12 Pringkuku mengatakan, bahwa kegiatan tersebut dilakukan guna membantu pihak pengelola dalam memberikan pengawasan dan pengamanan bagi para pengunjung selama libur Natura. 

Pantai ini memang menjadi salah satu destinasi wisata yang banyak di kunjungi oleh para wisatawan, karena keindahannya sehingga sangat cocok ketika dimanfaatkan untuk sekedar mengisi waktu liburan", katanya kepada awak media saat berada di lokasi.

Tak hanya itu, satu unit ambulan juga disiagakan di lokasi guna memberikan pelayanan kesehatan bagi para pengunjung apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan terjadi, sehingga dengan cepat dan sigap melakukan evakuasi. 

"Manfaatkan momentum liburan dengan baik, namun tetap utamakan keselamatan pribadi dan keluarga. Bagi para pengunjung dimohon untuk tetap berhati-hati saat berenang di pantai, terutama bagi orang tua yang mempunyai anak kecil", tegasnya.

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.