Kamis, 28 Maret 2024

Mengisi Kegiatan Bulan Suci Ramadhan, Kapolsek Bantargebang Kegiatan Doa Bersama dan Santunan kepada Anak Yatim Piatu


BEKASI - Polsek Bantargebang dipimpin Kapolsek AKP Ririn Sri Damayanti melaksanakan kegiatan Doa Bersama dan santunan Anak Yatim Piatu di Musholla Al Barkah Mapolsek Bantargebang pada Rabu (27/3/2024).

Acara doa bersama dengan mengundang Ustad Sulaiman yang memimpin doa dan tausiah yang kemudian bertepatan dengan jadwal buka puasa dilanjutkan dengan berbuka puasa bersama Kapolsek dengan anak yatim piatu yang dihadiri oleh Waka Polsek, Para Kanit , Para Panit , Kapolsu sektor serta Anggota Perwira maupun Bintara Polsek Bantar Gebang.

Acara diakhiri dengan pemberian Santunan oleh Kapolsek Bantargebang kepada anak yatim piatu  dengan jumlah yang di santuni sebanyak 40 anak berasal dari Warga di wilayah hukum Polsek Bantar Gebang

" Dalam Rangka Safari Ramadhan, Polsek Bantargebang melaksanakan Doa bersama dan santunan kepada anak yatim piatu yang Tujuan kegiatan, agar semakin dekat dengan masyarakat terutama anak anak yatim di wilayah yang memerlukan perhatian dari pemerintah," Kata Kapolsek AKP Ririn Sri Damayanti S.H, dlaam keterangannya kepada media.

Lebih lanjut, Kapolsek katakan acara ini sebagai sambung hati dengan masyarakat dan Memohon do'a dan keberkahan dengan acara keagamaan dan senantiasa berharap dengan kegiatan ini, Semoga Polsek bantar Gebang Polrestro Bekasi kota dan semua anggota dan Jajaran terhindar dari musibah, bencana, penyakit, di selesaikan segala hajat dan niat dan terhindar dari fitnah yg nampak atau yg tersembunyi.

"Semoga keberkahan dan dalam melaksanakan tugas senantiasa di sehatkan di lancarkan dan dimudahkan segala urusannya oleh  ALLAH SWT," pungkasnya.

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.