KOTA BEKASI - Kodim 0507/Bekasi menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan aparatur pemerintahan Kota Bekasi Tahun Anggaran 2024 di Makodim 0507/Bekasi, Jl. Veteran, Kelurahan Margajaya, Kecamatan Bekasi Selatan, pada Senin (13/05/24).
Kegiatan dengan tema "TNI AD Bersama Aparat Pemerintah Bersinergi Dalam Mengantisipasi Dampak Perubahan Iklim" ini dihadiri oleh Dandim 0507/Bekasi Kolonel Arm Rico Ricardo Sirait, Asda 3 Dwi Andyarinia Dian Arga, Direktur Utama BPRS, serta para Camat dan Lurah se-Kota Bekasi.
Dandim 0507/Bekasi Kolonel Arm Rico Ricardo Sirait menyampaikan bahwa antisipasi terhadap perubahan iklim terkait erat dengan ketahanan pangan di wilayah. Elnino yang terjadi akhir-akhir ini mengakibatkan musim kemarau yang semakin panjang, sehingga apabila tidak diantisipasi, dapat membahayakan ketahanan pangan masyarakat Kota Bekasi.
Untuk itu, Dandim menjelaskan bahwa salah satu alternatif yang dapat dilakukan adalah budidaya ayam petelur yang selaras dengan konsep Urban Farming yang digagas Pangdam Jaya Mayjen TNI Muhamad Hasan. Budidaya ayam petelur ini tidak membutuhkan lahan yang luas, hanya sekitar 1,5x6 meter untuk 96 ekor ayam.
Dalam kesempatan ini, Dandim mengajak para Camat untuk melihat secara langsung contoh urban farming yang dilakukan Kodim 0507/Bekasi, meskipun dengan lahan yang terbatas, seperti budidaya ayam petelur, hidroponik perikanan, dan lainnya yang dapat dilakukan di rooftop gedung Kodim.
Kodim 0507/Bekasi juga akan terus melakukan pendampingan ketahanan pangan di jajaran kelurahan melalui Babinsa, agar masyarakat dapat melihat dan mencontoh langsung upaya-upaya yang dilakukan.
Melalui kegiatan Komsos ini, Dandim berharap agar tercipta sinergi yang kuat antara TNI AD dan Pemerintah Daerah dalam mengantisipasi dampak perubahan iklim, khususnya terkait dengan ketahanan pangan di Kota Bekasi.