Jumat, 14 Juni 2024

PKB BERAKHIR DI SESKOAL


Jakarta, 14 Juni 2024-Bertempat di auditorium Jos Soedarso Seskoal, kegiatan yang diikuti oleh Pasis Sesko TNI, Sespimti Polri, Sesko Angkatan dan Sespimen Polri secara resmi dinyatakan ditutup. Kegiatan yang selama ini dikenal dengan PKB Kejuangan ini diakhiri dengan acara penutupan yang juga dihadiri oleh Komandan Seskoal, Laksamana Muda TNI Fauzi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., M.Han

Acara penutupan kegiatan PKB Kejuangan yang tahun ini bertempat di Seskoal, dipimpin oleh Dansesko TNI, Laksamana Madya TNI Arif Widianto, S.A.B., M.Tr.(Han), CHRMP. Dalam amanatnya Dansesko TNI menyampaikan beberapa point, terutama pada pelaksanaan seminar, agar dijadikan bekal konsep strategis, untuk memecahkan masalah aktual sebagai sumbangsih terbaik demi kepentingan  bangsa  dan  negara, serta yang lebih penting adalah untuk diterapkan dalam kehidupan sehari hari. Tetap jaga Sinergitas TNI-Polri guna Mewujudkan Pertahanan dan Keamanan yang Tangguh untuk Indonesia Maju.

Lebih lanjut disampaikan bahwa, keberhasilan pelaksanaan PKB Kejuangan kali ini hendaknya tidak hanya selesai sampai di sini saja, namun juga  dijadikan momentum untuk terus mengembangkan dan meningkatkan inovasi serta kreativitas dalam  melaksanakan tugas yang terbaik dimanapun berada. Komandan Seskoal, Laksamana Muda TNI Fauzi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., M.Han dalam kesempatan terpisah berpesan agar sinergitas dan soliditas  yang  telah  dibangun,  harus  berlanjut dan ditumbuh-kembangkan.

“Sinergitas dan soliditas  yang  telah  dibangun,  harus  berlanjut dan ditumbuh-kembangkan”, pesan Danseskoal. Sebagai informasi, Kegiatan PKB Juang dilaksanakan sejak hari senin yang lalu ini diisi dengan berbagai agenda seperti seminar, kegiatan sosial dan berbagai acara olahraga, antara lain menembak, volley, panahan, tenis meja, tenis lapangan dan juga renang. 

Dari berbagai cabang olahraga yang dilaksanakan, Seskoal berhasil menjadi juara umum dengan perolehan 9 medali emas, 3 perak, 2 perunggu, diikuti  Sesko TNI dengan 4 emas, 7 perak, 6 perunggu. Sedangkan peringkat ketiga diikuti oleh  Seskoad 2 emas, 4 perak, 5 perunggu.

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.