Bekasi Kota- Kapolsek Bantar Gebang AKP Ririn Sri Damayanti, SH, memimpin pengamanan Deklarasi Calon Walikota dan Wakil Walikota Bekasi, Dr. Uu Saeful Mikdar dan Nurul Sumarheni, S.Ag (UU - Nurul), yang digelar di Gedung Graha Bintang, Kelurahan Cimuning, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi. Minggu (22/9/24).
Pengamanan melibatkan 27 personel gabungan dari Polres Metro Bekasi Kota dan Polsek Bantar Gebang. Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 200 orang, termasuk para tokoh penting seperti:
Dr. Uu Saeful Mikdar (Calon Walikota Bekasi)
Nurul Sumarheni, S.Ag(Calon Wakil Walikota Bekasi)
Ade Puspitasari, S.Sos, M.B.A (Ketua DPD Partai Golkar Kota Bekasi)
Dariyanto, S.Kom (Ketua Tim Pemenangan Partai Golkar Kota Bekasi)
H. Ali Syahbana, S.Sos (Ketua DPD Partai Nasdem Kota Bekasi)
Eko Wahyudi(Ketua DPC Partai Garuda)
Daryono(Ketua Tim Pemenangan UU - Nurul)
Dewan Pertimbangan Partai Golkar
Pengurus DPD Partai Golkar Kota Bekasi
Tim Pemenangan Uu - Nurul se Kota Bekasi.
Deklarasi ini diawali dengan pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembacaan ayat suci Al-Quran, sambutan-sambutan, pembacaan kata-kata deklarasi pasangan calon, sambutan dari Uu - Nurul, dan ditutup dengan doa.
Kegiatan Deklarasi Calon Walikota dan Wakil Walikota Bekasi Uu - Nurul serta pembacaan Surat Keputusan Tim Pemenangan merupakan langkah awal dalam rangka Pilkada Kota Bekasi periode 2024 - 2029.
Selama kegiatan berlangsung, situasi berjalan aman, tertib, dan kondusif berkat pengamanan yang ketat dari pihak kepolisian. (NOER)