Jakarta - Dalam mendukung kelancaran pelaksanaan pengamanan arus mudik jelang Hari Raya Natal Tahun 2024 dan Tahun Baru 2025 di Pelabuhan Tanjung Priok, Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Indrawienny Panjiyoga, S.H., S.I.K., hadiri Apel Siaga Pembukaan Posko Terpadu Penyelenggaraan Angkutan Laut Natal Tahun 2024 dan Tahun Baru 2025 bertempat di Terminal Nusantara Pura II Pelabuhan Tanjung Priok, Selasa (17/12/2024).
Kegiatan pelaksanaan pengamanan Posko Terpadu Pelabuhan Tanjung Priok dikoordinir langsung oleh Dirjen Perhubungan Laut Kementrian Perhubungan Capt. Antoni Arif Priadi dan Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok.
Turut hadir GM PT. Pelindo Regional 2, Wakapolres Pelabuhan Tanjung Priok Kompol Robby Hefados, S.I.K., M.H., CPHR., Kasatlantas, Kasatsamapta Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Perwakilan Kolinlamil TNI AL, Perwakilan Kodim 0502 Jakarta Utara, Kepala BMKG Tanjung Priok, Kepala Cabang PT. Pelni Tanjung Priok, Perwakilan Bea Cukai KPU Tanjung Priok, Perwakilan Kantor Kesehatan Pelabuhan Tanjung Priok, Perwakilan Kantor Walikota Jakarta Utara dan Stakeholder Pelabuhan Tanjung Priok.
Rangkaian kegiatan apel yang dilaksanakan yaitu penyematan tanda peserta perwakilan pembukaan Posko Terpadu Angkutan Laut Natal Tahun 2024 dan Tahun Baru 2025 oleh Pimpinan Apel Dirjen Perhubungan Laut Kementrian Perhubungan Laut Capt. Antoni Arif Priadi.
Dalam sambutannya Dirjen Perhubungan Laut, memberikan arahan yang intinya, hadirnya Posko Terpadu dapat melancarkan penyelenggaraan transportasi laut yang baik jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2025.
“Angkutan laut sangat penting dalam mendukung suasana mudik natal kepada masyarakat yang hendak ke daerah Kepulauan di seluruh Indonesia, namun harus disadari adanya resiko yang tidak kalah dengan transportasi lainnya,” ucap Capt. Antoni Arif Priadi.
Lebih lanjut untuk menjamin keselamatan, keamanan, kenyamanan serta kesehatan penumpang, awak kapal dan petugas pelabuhan maka yang pertama pastikan armada kapal dalam keadaan layak laut, kedua tingkatkan koordinasi dan sinergi bersama stakeholder dan operator untuk pembentukan posko pelayanan angkutan laut natal dan tahun baru 2025.
Ketiga, tingkatkan pengawasan terhadap keselamatan dan keamanan pelayaran, keempat optimalkan potensi armada di daerahnya masing-masing, kelima perbaharui informasi terkini jadwal kedatangan dan keberangkatan kapal.
Keenam, membuat mitigasi resiko dan perhitungkan kesiapan armada yang digunakan selama natal, dan yang terakhir manfaatkan media sosial, media online, media elektronik dalam mempublikasi informasi terkait penyelenggaraan angkutan laut Natal Tahun 2024 dan Tahun Baru 2025.
Kepada awak media Kapolres AKBP Panjiyoga menjelaskan komitmen dalam pelaksanaan Posko Terpadu Angkutan Laut Natal dan Tahun Baru 2025 berupa kolaborasi, koordinasi, dan integritas. “Marilah kita bersama berupaya agar penyelenggaraan angkutan laut natal dan tahun baru 2025 berjalan dengan baik dan sukses serta masyarakat dapat melaksanakan mudik dengan selamat, aman, nyaman, lancar dan sehat serta terkesan dengan pelayanan mudik sesuai narasi utama angkutan laut Natal Tahun 2025 yakni Mudik Ceria Penuh Makna,” pungkas AKBP Panjiyoga