Jakarta Pusat - Pada hari Rabu, tanggal 26 Februari 2025, Bhabinkamtibmas Kampung Rawa Aipda Ikhwan Mulyadi, menghadiri resepsi pernikahan yang diselenggarakan oleh warga binaannya di Jalan Rawa Sawah III RT 11 RW 02 Kelurahan Kampung Rawa, Kecamatan Johar Baru Jakarta Pusat. Kamis (27/02/2025).
Meneruskan pesan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, melalui Kapolsek Johar Baru Kompol Saiful Anwar, Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam acara tersebut bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara aparat kepolisian dengan masyarakat, serta menunjukkan komitmen dalam mendukung setiap kegiatan positif di lingkungan wilayah.
Selain menghadiri acara resepsi, Bhabinkamtibmas juga memanfaatkan kesempatan tersebut untuk berinteraksi dengan warga dan menyampaikan pesan-pesan keamanan serta ketertiban. Dalam pesannya, Bhabinkamtibmas mengingatkan pentingnya menjaga kerukunan antar warga, serta mengajak seluruh masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
Kehadiran Bhabinkamtibmas ini diharapkan dapat memperkuat hubungan antara aparat kepolisian dan masyarakat, sekaligus meningkatkan rasa aman dan nyaman di lingkungan Kampung Rawa. Warga pun merasa lebih dekat dengan pihak keamanan, yang secara langsung terlibat dalam kegiatan-kegiatan sosial mereka.
Selain itu juga, Bhabinkamtibmas Kampung Rawa berharap agar hubungan baik yang telah terjalin ini terus berlanjut, serta menciptakan kampung yang aman, harmonis, dan penuh rasa saling pengertian antara semua pihak.