Jakarta Pusat – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Bhabinkamtibmas Kelurahan Kebon Kelapa, Polsek Metro Gambir, melaksanakan kegiatan sambang di RW 02, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, pada Rabu (12/2/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas bertemu dengan Ketua RW 02, Bapak Yadi, serta petugas keamanan lingkungan, Bapak Daniel. Pertemuan ini bertujuan untuk memberikan imbauan Kamtibmas serta bertukar informasi terkait potensi kerawanan di wilayah tersebut.
Selain itu, dilakukan koordinasi mengenai langkah antisipasi terhadap pelaku kejahatan guna mencegah terjadinya gangguan keamanan. Warga juga diingatkan agar segera melaporkan setiap kejadian mencurigakan atau membutuhkan kehadiran polisi melalui Bhabinkamtibmas setempat atau call center 110.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, S.H., S.I.K., M.Si., menyampaikan bahwa kegiatan sambang ini merupakan bagian dari strategi kepolisian dalam menjaga stabilitas keamanan di lingkungan masyarakat.
"Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk aktif berperan dalam menciptakan lingkungan yang aman. Kepolisian siap hadir dan merespons cepat jika ada potensi gangguan Kamtibmas," ujar Kapolres.
Dengan adanya sinergi antara kepolisian dan masyarakat, diharapkan situasi di wilayah Kebon Kelapa tetap aman dan kondusif.