Jakarta Pusat - Bhabinkamtibmas Pegangsaan Aipda Anwar Bersama Humas Menteng Aipda Himawan Kordinasi Dan Antisipasi Kewilayahan Jalan Dempo Ujung Pegangsaan Menteng Jakarta Pusat. Kamis (20/02/2025)
Pada hari ini, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pegangsaan, Aipda Anwar, bersama dengan personel Humas Polsek Menteng, Aipda Himawan, melaksanakan koordinasi kewilayahan guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Dalam kegiatan tersebut, mereka bertemu dengan Ketua RT 05 RW 07, Bapak Sahroni, serta perwakilan Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kecamatan dan Kelurahan Pegangsaan. Pertemuan ini bertujuan untuk membahas berbagai permasalahan yang berkaitan dengan keamanan dan ketertiban di wilayah Kelurahan Pegangsaan.
Melalui koordinasi ini, diharapkan sinergi antara aparat keamanan, pengurus lingkungan, dan masyarakat semakin kuat dalam menciptakan lingkungan yang aman, kondusif, serta meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan. Kegiatan ini juga merupakan bentuk implementasi dari pendekatan problem-solving policing, di mana berbagai elemen masyarakat dilibatkan dalam upaya menjaga stabilitas dan ketertiban lingkungan.
Meneruskan Pesan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro melalui Kapolsek Metro Menteng Kompol Rezha Rahandhi
Dengan adanya komunikasi yang baik antara pihak kepolisian dan masyarakat, diharapkan permasalahan yang muncul dapat segera diidentifikasi dan ditindaklanjuti dengan langkah-langkah preventif yang tepat.