Jakarta Pusat- Pada hari Kamis, tanggal 27 Februari 2025, Kapolsubsektor Kayu Awet Aiptu Lukas Indrijanto, melaksanakan patroli dialogis sambil menyambangi para pedagang di pasar PD Jaya Johar Baru, Jalan Percetakan Negara II RW 01 Kelurahan Johar Baru, Kecamatan Johar Baru Jakarta Pusat.
Meneruskan pesan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, melalui Kapolsek Johar Baru Kompol Saiful Anwar, Kegiatan ini bertujuan untuk memantau kondisi pasar serta memastikan kestabilan harga sembako menjelang bulan Ramadhan yang akan datang.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolsubsektor Kayu Awet berinteraksi langsung dengan pedagang bapak Udin dan warga yang sedang berbelanja, memberikan pesan-pesan keamanan serta mengimbau agar pedagang tetap menjaga kualitas barang dagangan dan harga yang wajar. Selain itu, Kapolsubsektor juga melakukan pengecekan terhadap harga sembako seperti beras, minyak goreng, gula, dan bahan makanan lainnya yang sering menjadi kebutuhan utama masyarakat selama Ramadhan.
Kapolsubsektor mengingatkan agar tidak ada oknum yang memanfaatkan momen menjelang Ramadhan untuk menaikkan harga secara tidak wajar. Ia juga mengajak pedagang untuk tetap menjaga suasana kondusif di pasar, sehingga masyarakat dapat berbelanja dengan nyaman dan harga sembako tetap terjangkau.
Kegiatan patroli dialogis ini diharapkan dapat meningkatkan hubungan baik antara aparat keamanan dan pedagang, serta memberikan rasa aman dan kepastian harga yang stabil bagi masyarakat, terutama dalam menghadapi bulan suci Ramadhan yang penuh berkah.