Senin, 17 Maret 2025

Kebersamaan dalam Berbagi: Kapolsek Johar Baru dan Bhayangkari Berikan Takjil di Jalan Kramat Pulo Gundul


Jakarta Pusat - Hari Senin, 17 Maret 2025, pukul 16.30 WIB, Polsek Johar Baru, yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Johar Baru, Kompol Saiful Anwar, melaksanakan kegiatan pembagian takjil kepada masyarakat sekitar Jalan Kramat Pulo Gundul, Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru Jakarta Pusat. Kegiatan sosial ini dihadiri oleh jajaran Polsek Johar Baru, termasuk pengurus Bhayangkari Ranting Johar Baru, yang turut serta dalam berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadan. Selasa (18/03/2025). 

Sebanyak 25 bungkus takjil dibagikan kepada warga yang sedang menjalankan ibadah puasa. Takjil yang dibagikan meliputi makanan dan minuman ringan untuk berbuka puasa, dengan tujuan untuk membantu warga yang membutuhkan, sekaligus mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, mengapresiasi kegiatan ini sebagai bagian dari upaya polisi untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat, serta membantu mereka dalam menjalankan ibadah puasa dengan lancar. "Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat, terutama dalam mendukung kelancaran ibadah puasa di bulan Ramadan. Kami berharap kegiatan ini dapat mempererat kebersamaan dan meningkatkan rasa solidaritas antar sesama," ujar Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro.

Kapolsek Johar Baru, Kompol Saiful Anwar, juga menyampaikan rasa terima kasih kepada warga atas sambutan hangat yang diberikan selama kegiatan berlangsung. "Kami berterima kasih kepada warga yang telah menerima takjil dengan antusiasme tinggi. Semoga kegiatan ini bisa memberikan manfaat bagi mereka yang membutuhkan, dan menjadikan bulan Ramadan ini lebih bermakna," ujar Kompol Saiful Anwar.

Salah satu warga yang menerima takjil, Bapak Muhammad, mengungkapkan rasa terima kasihnya, "Saya sangat berterima kasih kepada Polsek Johar Baru dan Bhayangkari yang sudah memberikan takjil. Ini sangat membantu, terutama bagi saya yang sedang dalam perjalanan dan belum sempat menyiapkan berbuka puasa. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dan membawa kebaikan bagi kita semua."

Kegiatan pembagian takjil ini turut melibatkan beberapa petugas Polsek Johar Baru, di antaranya Kanit Binmas Iptu H. Darwin Effendi, Kapolsubsektor Galur Aiptu Zulfikar Hsb, Kasie Humas Aiptu Sujani, serta Staff Binmas Briptu Zaki. Selain itu, Ibu Bhayangkari Polsek Johar Baru juga memberikan dukungan dalam kegiatan sosial ini.

Melalui kegiatan ini, Polsek Johar Baru tidak hanya memberikan takjil, tetapi juga menunjukkan bahwa kepolisian selalu hadir di tengah masyarakat dalam berbagai situasi, mendukung kegiatan positif, dan mempererat tali silaturahmi antar sesama.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.