Minggu, 02 Maret 2025

Kesiapsiagaan Polri, Pemantauan Kamtibmas di Pos Singgah Ramadhan Kota Paris Tanah Tinggi


Jakarta Pusat - Di bulan suci Ramadhan 1446 H, Polri menggelar kegiatan pemantauan dan antisipasi gangguan kamtibmas di Pos Singgah Ramadhan Kota Paris Tanah Tinggi, Jalan Baladewa RW 11 Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru Jakarta Pusat. Minggu (02/03/2025), sebagai bagian dari upaya menjaga situasi keamanan yang kondusif selama bulan Ramadhan.

Kegiatan ini dipimpin oleh Aiptu Antonius Andi Wibowo selaku Perwira Pengendali dengan melibatkan personil kepolisian Polsek Johar Baru Aiptu Mahendro anggota Patroli, Bripka Suparyanto anggota Reskrim, Briptu Yoga anggota patroli dan unsur masyarakat untuk bekerja sama dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi warga yang menjalankan ibadah puasa.

Dalam rangka menghadapi potensi gangguan kamtibmas, terutama di kawasan yang ramai dikunjungi warga saat berbuka puasa, Polsek Tanah Tinggi melakukan patroli rutin dan pemantauan di Pos Singgah Ramadhan yang menjadi titik kumpul masyarakat. 

Kapolsubsektor Tanah Tinggi, dalam arahannya, menekankan pentingnya kesiapsiagaan seluruh anggota dalam menjaga ketertiban dan mencegah segala bentuk gangguan, baik itu berupa kejahatan ringan maupun ancaman lainnya. Selain itu, ia juga mengingatkan agar setiap anggota senantiasa berinteraksi dengan masyarakat, memberikan arahan dan edukasi tentang pentingnya menjaga keamanan bersama.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, mengatakan bahwa adanya Pos singgah ini untuk memastikan bahwa ibadah Ramadhan dapat dilaksanakan dengan tenang, tanpa adanya hambatan yang berasal dari potensi gangguan kamtibmas.

Diharapkan, dengan adanya kegiatan pemantauan ini, masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam menjalankan ibadah puasa, sekaligus menciptakan suasana yang penuh kedamaian selama bulan suci Ramadhan. Polri berkomitmen untuk terus meningkatkan koordinasi dan sinergitas dengan semua pihak demi terwujudnya keamanan dan ketertiban yang maksimal.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.