Minggu, 16 Maret 2025

Polsek Pademangan Pasang Spanduk "Mudik Aman, Keluarga Aman" dan Hotline 110 di Wilayah Jakarta Utara


Jakarta – Menjelang musim mudik Lebaran, Polsek Pademangan aktif mengingatkan masyarakat akan pentingnya keselamatan selama perjalanan dengan memasang spanduk bertuliskan "Mudik Aman, Keluarga Aman" dan informasi Hotline 110. Kegiatan ini berlangsung pada Senin dini hari, 17 Maret 2025, pukul 01.30 WIB, di beberapa titik strategis di wilayah Pademangan, Jakarta Utara.

Lokasi pemasangan spanduk di Kelurahan Ancol – Perempatan Alexis, Jl. Kp. Muka, Kelurahan Pademangan Timur – Jl. Pademangan VI, dan Kelurahan Pademangan Barat – Jl. Budi Mulia. 

Turut hadir dalam kegiatan ini sejumlah personel kepolisian, di antaranya Ka. Pospol Mangga Dua AIPTU Wiraharja, S.H., Binmas Kelurahan Pademangan Barat BRIPKA Iwan, Binmas Kelurahan Pademangan Timur AIPTU M. Taufik, serta Binmas Kelurahan Ancol BRIPKA Didik.

Kapolsek Pademangan, Kompol Immanuel Sinaga, S.H., S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Polri dalam menciptakan arus mudik yang aman dan kondusif.

"Kami ingin mengingatkan masyarakat untuk selalu berhati-hati selama perjalanan mudik, mematuhi peraturan lalu lintas, dan tidak ragu menghubungi Hotline Mudik Polri 110 jika mengalami kendala di jalan. Keselamatan pemudik adalah prioritas kami," ujar Kapolsek.

Pemasangan spanduk ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk selalu menjaga keselamatan diri dan keluarga selama perjalanan mudik. Dengan adanya Hotline 110, masyarakat juga dapat lebih mudah mengakses bantuan kepolisian jika terjadi keadaan darurat.

Kegiatan ini berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif. Polsek Pademangan bersama jajaran Polres Metro Jakarta Utara terus bersinergi untuk memastikan kenyamanan dan keamanan para pemudik.

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.