Jakarta Pusat - Pada hari Minggu malam, tanggal 02 Maret 2025, pukul 23.30 WIB, Bhabinkamtibmas Kelurahan Johar Baru Aiptu Sunarto, melaksanakan sambang ke Pos Kamling RW 09 Johar Baru, berikan imbauan kamtibmas kepada petugas pos kamling di Jalan Johar Baru I RW 09 Kelurahan Johar Baru, Kecamatan Johar Baru Jakarta Pusat. Senin (03/03/2025).
Meneruskan pesan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, untuk mengajak petugas pos kamling dan warga bekerja sama saling bersinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
Aiptu Sunarto selaku Bhabinkamtibmas dan pembina wilayah memberikan imbauan kamtibmas kepada petugas pos kamling RW 09 Kusmanto untuk meningkatkan kewaspadaan. Lakukan patroli di lingkungan secara rutin untuk mencegah adanya gangguan kamtibmas. Apabila ada gangguan kamtibmas di wilayah dan memerlukan bantuan Polisi hubungi Polsek Johar Baru atau Call Center 110.
Memasuki masa kampanye Aiptu Sunarto mengajak agar tetap menjaga kerukunan dan persaudaraan jangan sampai terpecah belah walau beda pilihan untuk menciptakan situasi lingkungan yang aman dan kondusif.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)