Senin, 07 April 2025

Pengamanan Antisipasi Aksi Damai Forum Dokter Untuk Palestina Di Simpang Sarinah

 
Jakarta Pusat - Pada hari ini, Polsek Metro Menteng melaksanakan kegiatan pengamanan dalam rangka apel antisipasi aksi damai yang dilakukan oleh Forum Dokter dan Tenaga Kesehatan Indonesia untuk Palestina. Aksi tersebut direncanakan berlangsung dalam bentuk konvoi dan flash mob di sekitar wilayah lintasan menuju dan di titik lokasi traffic light (TL) Sarinah, Jakarta Pusat. Senin (07/04/2025)

Kegiatan pengamanan ini dipimpin langsung oleh IPTU Agung Sukiswo, selaku perwira pengendali di lapangan. Dalam pelaksanaannya, pengamanan melibatkan gabungan personel dari Polsek Metro Menteng bersama dengan personel dari satuan Pengendalian Massa (Gasum) Polda Metro Jaya, dengan total kekuatan sebanyak 16 personel.

Adapun tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas, menjaga ketertiban umum, serta memberikan rasa aman baik kepada peserta aksi maupun masyarakat sekitar. Personel disebar pada titik-titik strategis, terutama di sepanjang jalur lintasan konvoi dan pada lokasi aksi flash mob di TL Sarinah.

Kegiatan apel pengamanan dimulai dengan pengarahan oleh IPTU Agung Sukiswo yang menekankan pentingnya sikap humanis namun tetap tegas dalam menghadapi situasi di lapangan. Beliau juga menegaskan agar seluruh personel tetap menjunjung tinggi profesionalisme dan netralitas dalam menjalankan tugas, serta mengutamakan pendekatan persuasif kepada peserta aksi yang notabene merupakan tenaga kesehatan yang menyuarakan solidaritas kemanusiaan untuk Palestina.

Selama pelaksanaan aksi damai, situasi di lapangan terpantau berjalan tertib dan kondusif. Tidak ditemukan adanya gangguan kamtibmas yang berarti. Arus lalu lintas di sekitar lokasi tetap dapat dikendalikan dengan baik berkat kerja sama dan koordinasi yang solid antara personel pengamanan dan pihak-pihak terkait.

Kegiatan pengamanan berakhir dengan apel konsolidasi untuk evaluasi dan pelaporan kegiatan, yang sekaligus menjadi penutup dari rangkaian pengamanan pada hari ini.

Polres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro melalui Kapolsek Metro Menteng Kompol Rezha Rahandhi berkomitmen untuk terus hadir memberikan pelayanan, perlindungan, dan pengayoman kepada masyarakat, termasuk dalam menjaga keamanan dan ketertiban pada kegiatan-kegiatan yang bersifat menyampaikan aspirasi secara damai.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.